Partai Politik & Kepemimpinan Populis

Judul: Partai Politik & Kepemimpinan Populis
Penulis: Muradi
ISBN 978-602-61075-0-3
Ukuran: 14,5 cm X 21 cm
Halaman: x + 83
Tahun terbit: Februari 2017



Fenomena pemimpin populis dalam tiap periode peradaban politik akan selalu hadir dan menjadi warna yang menyegarkan kepolitikan suatu Negara, tak terkecuali Indonesia. Keberadaan pemimpin populis seharusnya menjadi pelengkap dari perjalanan peradaban politik suatu bangsa. Saling memperkuat antara partai politik dan figure populis menjadi bagian dari sumber daya untuk mengisi posisi dan jabatan politik. Partai politik menjalankan peran dan fungsinya dalam melakukan rekrutmen dan agregasi politik. Namun pada praktiknya, hal tersebut kerap kali tidak sejalan, bahkan saling berlawanan antara partai politik dengan pemimpin populis tersebut.

Sikap pragmatisme dan berorietasi pada hasil dalam bentuk dukungan politik publik mengaburkan esensi penjagaan atas semangat ideologi dan platform partai politik. Tak jarang, untuk menjaga agar dukungan publik maksimal, kebijakan populis kerap diambil meski berlawanan dengan ideologi dan plafrom partai politik. Sejauh ini, pemimpin populis dan juga partai politik sama-sama mengais keuntungan dari sokongan publik. Beriringan dengan sikap pragmatisme publik yang juga mendamba pola hubungan yang lebih terintegrasi dan tidak berjarak dengan para pemimpinnya.


Daftar Isi
Bab 1
Bandung dan Demokrasi Siber

Bab 2
Kepemimpinan Muda dan Demokrasi

Bab 3
Dedi Mulyadi, Partai Golkar & Politik Jawa Barat

Bab 4
Pembangunan Nasional Semesta Berencana & Urgensi Haluan Negara

Bab 5
Peringatan KAA Ke-60 Tahun dan Inisiatif Negara-negara Di Asia-Afrika

Bab 6
Megawati dan Politik Tegak Lurus

Bab 7
PAN dan Pergeseran Politik

Bab 8:
Partai Politik dan Korupsi

Bab 9:
Petugas Partai dan Relasi PDI Perjuangan – Jokowi

Bab 10:
Partai Golkar & Agregasi Kepentingan

Bab 11:
Petahana, Dinastik Politik & Pilkada Serentak

Bab 12:
Politik Anti-Korupsi

Bab 13:
Reshuffle Kabinet & Ekspektasi Politik

Bab 14:
Rekening Gotong Royong PDI-Perjuangan & Solusi Pendanaan Partai

Bab 15:
SBY, PD & Merumuskan Kepentingan Politik

Bab 16:
Senja Kala Kepala Daerah Populis?

Bab 17:
Transformasi ‘Pikiran Rakyat’

Posting Komentar

0 Komentar